Pelaksanaan Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Di Balai Kampung Kalirejo

0
Bagikan ke :

Lampung Tengah, (HANDALNEWS) Camat Kalirejo Hi Yulianto SE. buka sosialisasi Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Masyarakat dan Narkoba. Dalam meningkatkan kesadaran masyarakat Kalirejo Kabupaten Lampung Tengah khususnya pemuda /siswa Kecamatan Kalirejo tentang bahaya dan risiko yang terkait dengan penyakit masyarakat dan narkoba. Hal ini dapat dilakukan melalui sosialisasi

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Kalirejo di wakil kan oleh Beribka Rohmat Afandi , Babinsa Peltu M. Nur. Kecamatan Kalirejo Likmas se-kecamatan Kalirejo serta tamu undangan yang hadir

Dengan melibatkan seluruh masyarakat Kalirejo.
kita dapat menciptakan lingkungan yang positif dan mendukung untuk mencegah penyebaran penyakit dan penggunaan narkoba.

Camat Kalirejo Hi.Yulianto, SE. menyampaikan Program sosialisasi juga merupakan bagian penting dalam penanggulangan narkoba. Dalam upaya ini, perlu ada program yang menyediakan dukungan medis, psikologis, dan sosial bagi individu yang terlibat dalam penggunaan narkoba. Tujuan dari program sosialisasi adalah membantu masyarakat pemuda siswa. untuk mencegah pola perilaku yang merugikan.

Selain itu, pengawasan ketat terhadap peredaran narkoba dan tindakan hukum yang tegas terhadap pelaku dan pengedar narkoba juga diperlukan. Hal ini melibatkan kerjasama antara aparat penegak hukum dan lembaga terkait untuk mengurangi peredaran narkoba di masyarakat.

Disampaikan bahwa, peretasan tidak hanya terjadi di kalangan dewasa dan kalangan masyarakat ekonomi sedang dan tinggi, tetapi sudah merambah ke kalangan remaja dan anak–anak. Oleh karena itu, peran pemerintah sangat penting untuk menggerakkan seluruh pemangku kepentingan untuk menanggulangi adopsi dan peredaran gelap narkoba. Para Kepala Sekolah dan Kepala Desa sudah saatnya bertindak dan bergerak cepat bersama seluruh komponen masyarakat untuk menghindari siswa/siswi dari mengirimkan narkoba melalui sosialisasi, pemasangan spanduk dan kegiatan lainnya. Kegiatan sosialiasi dan kampanye bahaya narkoba harus terus digelorakan tanpa henti untuk menyelamatkan generasi muda secara khusus dan masyarakat secara keseluruhan dari bahaya narkoba dan obat-obatan terlarang jelas Camat Kalirejo Hi Yulianto SE

“Untuk itulah, sosialisasi bahaya narkoba ini menjadi salah satu upaya konkrit kita bersama untuk mengantisipasi ancaman bahaya narkoba bagi masyarakat kita Khususnya masyarakat Kalirejo Maka dengan memohon rahmat Tuhan Yang Maha Esa, kegiatan ini resmi dibuka”, ucapnya. (Iron Guna)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *