Wirahadikusumah : Menang Sportif Itu Keren.

0
Bagikan ke :

 

Banjar Masin, handalnews. id.

Kontingen Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung yang akan mengikuti Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) ke-XIV 2024 di Banjarmasin Kalimantan Selatan telah tiba 18/08 sorè di Banjarbaru, Kalimantan Timur, melalui penerbangan pesawat Garuda Indonesia.

Ketua PWI Provinsi Lampung Wirahadi Kusumah mengatakan bahwa Lampung mengirimkan kontingen yang berkekuatan 100 atlet dan ofisial dari 12 cabang olahraga itu, ditambah para penanggung jawab yang terdiri dari para Ketua PWI Kabupaten / Kota, hari ini Senin 19/08 para atlet telah melakukan serangkaian latihan dan cek lapangan dari masing-masing tim cabang olahraga,

Wira juga nengatakan kontingen Porwanas dai PWI Lampung akan mengikuti 12 cabang olahraga yang, yakni Atletik, Biliar, Badminton, Bridge, Catur, Domino, E-Sport, Futsal, Tenis Lapangan, serta olahraga tradisional Banjarmasin yakni Balogo serta perlombaan teknis jurnalistik serta beberapa olahraga eksibisi yang akan diikuti para anggota Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI).

Kita mempunyai misi khusus berprestasi dengan cara sportif, paling tidak kita harus bisa mempertahankan posisi lima besar pada Porwanas tahun ini

“Saya berharap kita bisa menaikkan ranking pada Porwananas XIII Tahun 2021 lalu, setidaknya kita bisa naik menjadi ranking 3 atau 4. Sebab potensi itu terlihat ada pada teman-teman, sebab mempertahankan seolah selalu terkesan lebih sulit dari pada saat kita meraihnya, jika dilhat dari kegigihan, sepertinya teman-teman sudah lebih siap dan semangat untuk meraih prestasi itu” tegas Wira.

Keseriusan para atlit semua sudah dibuktikan beberapa bulan menjelang keberangkatan, baik persiapan secara teknis maupun non teknis, termasuk dukungan dari para manajer cabor yang cukup mumpuni.

“Saya atas nama PWI Lampung patut berbangga atas dukungan dari para tokoh – tokoh di Lampung yang berkenan telah menjadi manajer tim beberapa cabang olah raga, tentu ini tidak terlepas dari keikhlasan dalam mengeluarkan dukungan materi maupun finansial untuk keperluan atlit cabang olah raga. Keikhlasan ini akan kami jawab dengan prestasi yang lebih baik di Porwanas ini. ” tambah Wira.

Meskipun secara organisasi Pers terbesar dan tertua ini di Pusat sedang posisi terguncang, namun Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah ini berharap agar tidak memperngaruhi jalannya pelaksanaan Porwanas secara umum.

Dalam ajang yang dilaksanakan pertiga tahun sekali ini, tidak ada pengaruhnya atas situasi yang saat ini sedang menerpa organisasi yang dilahirkan tahun 1946 silam ini, salah satu keputusan panitia besar Porwanas yang sempat berubah hanya waktu opening ceremonya saja, dikarenakan untuk menyesuaikan jadwal kehadiran dan kedatangan Menteri Pemuda dan Olahraga, dan ini murni karena jadwalnya beliau, dan mungkin ada pergeseran jadwal pertandingan, namun ini mesti harus bisa diantisipasi.

“Para atlet-atlet SIWO PWI Lampung diharapkan agar fokus saja pada persiapan pertandingan dan mampu meraih kemenangan demi kemenangan, dan tetap utamakan sportivitas yang tinggi, jangan semata-mata mencari kemenanga, tapi tidak sportif, sebab kita harus tetap menjaga marwah Porwanas yang mengedepankan adalah sporitvitas, karena sporivitas itu krèn, ” ujarnya

Untuk sekedar diketahui pada Porwanas XIII jawa Timur 2021 lalu, Lampung menempati posisi peringkat 5 Nasional dengan raihan 2 medali emas, 8 Perak dan 5 Perunggu, 2 emas dari cabang olah raga Atletik dan Biliar, 8 medali perak dari Badminton, Futsal, Tenis Lapangan, Bridge, E-Sport, 1 Perak. Kemudian 5 medali perunggu dari cabang olah raga Catur, Tenis Lapangan, Tenis meja dan Billiar. (Red/Rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *